GridMotor.id - Viral di media sosial video polisi sampaikan pesan moral kepada sesama polisi di kuburan.
Bikers pasti takut kalau ada polisi menggelar razia.
Apalagi kalau enggak bawa surat kelengkapan berkendara atau enggak pakai helm, bisa kena tilang deh.
Polisi memang bertugas untuk melindungi dan mengayomi masyarakat termasuk bikers.
Baca Juga: Kumpulan Video Aksi Balap Liar Berujung Maut, Bikers Wajib Hati-hati
Baca Juga: 30 Anggota Geng Motor Diamankan Polisi Saat Konvoi Sambil Bawa Sajam
Makanya bikers dikenai denda tilang agar lebih melindungi diri saat naik motor.
Meski begitu, enggak jarang juga ditemui polisi yang arogan dan sengaja menjebak bikers.
Bahkan bukannya melakukan penilangan, bikers malah diminta uang damai.
Hal itu lah yang menjadi keresahan seorang polisi di video satu ini.
Baca Juga: Waduh, Knalpot Akrapovic Salah Satu Dari 523 Knalpot Yang Dipotong Polisi
Sebuah video polisi memberi pesan moral ke sesama anggota polisi viral di media sosial.
Video tersebut juga diunggah di kanal YouTube Arka Fathurrahman (26/11/2020).
Pada video tersebut, terlihat polisi menyampaikan pesan moral sambil menggali kuburan.
"Mohon izin Komandan, mohon izin rekan rekan sekalian, sodara-sodaraku polisi Republik Indonesia, saya hanya sekedar membawakan pesan moral," kata Polisi tersebut.
Baca Juga: Geng Motor Berulah, Geber-geber di Jalanan Sambil Bawa Sajam
"Pesan moral agar kita senantiasa betul-betul mengayomi, melindungi dan melayani masyarakat," sambungnya.
Polisi itu juga meminta agar segala bentuk arogansi dan anarkisme juga berbagai bentuk akal-akalan terhadap masyarakat dihentikan.
"Hentikan arogansi, hentikan anarkisme dan hentikan akal-akalan pada masyarakat," tambahnya.
"Karena kenapa? Kemana kita akan pergi? Kalau bukan di sini," lanjutnya sambil menunjuk ke dalam kuburan.
Baca Juga: Koplak, Boncengan Motor Bertiga Jatuh Depan Polisi, Awal Mau Ditolong Jadinya Malah Ditangkap
"Hanya ukuran segini, tidak ada tempat kita terakhir kecuali tempat ini," ujatnya menambahkan.
Kemudian dia mengajak kepada seluruh Polisi yang beragama Islam agar memperbanyak ibadah.
"Oleh karena itu, saya mengajak kepada sodara-sodaraku yang polisi, agar betul-betul memperbanyak sujud kepada Allah SWT, memperbanyak sedekah, memperbanyak amal ibadah, serta berbuat kebajikan," ucapnya.
"Sehingga pertolongan Allah SWT akan datang pada saat kita berada di tempat ini suatu hari nanti," tambahnya.
Baca Juga: Geng Begal Sadis Akatsuki 2018 Diciduk, Terinspirasi Anime Naruto
Ia pun menutup pesan moralnya dengan mengucapkan salam.
Sampai artikel ini ditulis, video tersebut sudah ditonton lebih dari 590 ribu kali.
Penasaran lihat video lengkapnya? Tonton di bawah ini.
Source | : | YouTube/Arka Fathurrahman |
Penulis | : | Ardhana Adwitiya |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR