GridMotor.id - Gak lolos bisa kena denda Rp 250 ribu, catat lokasi dan jadwal uji emisi motor gratis.
Motor yang enggak lolos uji emisi akan dikenakan denda dan wajib melakukan uji emisi untuk motor di atas 3 tahun.
Tapi harus diingat program uji emisi ini gratis dan lokasinya tersebar di beberapa titik di Jakarta.
Bikers yang motornya sudah berusia di atas 3 tahun wajib uji emisi.
Baca Juga: Mulai 24 Januari 2021 Motor Berumur di Atas 3 Tahun Wajib Uji Emisi
Baca Juga: Tenang Bro, Motor Yang Gak Lolos Uji Emisi 24 Januari 2021 Tidak Kena Tilang, Ini Penjelasan Polisi
Pemprov DKI Jakarta terus berupaya mengurangi tingkat polusi udara di Ibu Kota.
Untuk mewujudkan hal itu, diperlukan partisipasi seluruh masyarakat untuk bersama menjaga kota Jakarta.
Melalui Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta, Pemprov DKI terus memfasilitasi dan memberikan sosialisasi mengenai uji emisi.
Uji emisi gratis dari pemerintah ini berlaku sampai akhir Januari 2021.
Baca Juga: Uji Emisi Pada Motor Akan Berlaku di Jakarta, Honda PCX Lulus Tes?
Source | : | instagram.com,lingkunganhidup.jakarta.go.id |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR